Tuesday, February 25, 2014

Perbedaan Korea Selatan dan Utara Kala Malam Hari

Malam hari di semenanjung Korea.
Diapit oleh dua negara yang tengah mengalami pertumbuhan pesat, yaitu China dan Korea Selatan, seharusnya Korea Utara (Korut) bisa mengimbangi perkembangan kedua negara tersebut. Baik dalam hal teknologi maupun pembangunan wilayahnya.

Tapi nyatanya, pertumbuhan kedua negara tersebut tidak menjadikan Korut "gemerlap" di tengah gelapnya malam. Hal ini terlihat dari satelit NASA, yang sangat kontras kala malam datang menghampiri wilayah tersebut.

Korut yang dipimpin oleh Kim Jong Un, seperti ada di sebuah area yang gelap gulita, Pasokan energi di sana sangat minim. Hanya ibukota Pyongyang yang terlihat mempunyai cahaya gemerlap di tengah malam.

Semenanjung Korea.
"Ibukota Pyongyang muncul seperti sebuah pulau kecil, meskipun berpenduduk sekitar 3,26 juta jiwa. Cahaya di Pyongyang hampir sama dengan kota kecil di Korea Selatan," komentar dari NASA Earth Observatory, yang kami kutip dari Daily Mail.

Tidak seperti garis pantai Korea Selatan yang terlihat sangat jelas, untuk melihat garis pantai Korut sangat sulit.

"Garis pantai sering terlihat jelas saat malam hari, seperti yang ditunjukkan Korea Selatan. Tapi Korea Utara sulit untuk dideteksi," tambah komentar tersebut.

No comments: